Pemkab Barut Targetkan Penerimaan IMB Rp1,1 Miliar

15 Februari 2014,
Kalimantan Tengah - BARITO UTARA, (DwiNews) - Pemerintah Kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah menargetkan penerimaan retribusi pembuatan izin mendirikan bangunan (IMB) sebesar Rp1,1 miliar selama tahun 2014 meningkat dibanding tahun sebelumnya hanya Rp500 juta.
"Kami optimis penerimaan retribusi IMB bisa tercapai mengingat tingginya kesadaran masyarakat membuat izin tersebut," kata Kepala Kantor Pelayanan Izin Terpadu Barito Utara (Barut), Abdul Majid di Muara Teweh, Jumat.
Menurut Majid, meski masih banyak masyarakat yang tidak mengurus IMB, namun pihaknya tetap berupaya untuk mengejar target dengan melakukan sosialisasi kepada masyarakat dalam kepengurusan IMB.

Ia mengharapkan melalui sosialisasi ini kesadaran masyarakat untuk membuat IMB semakin meningkat.

"Kita berharap kepada masyarakat di daerah ini agar mengurus IMB di Kantor pelayanan Perizinan Terpadu sebelum mendirikan bangunan, agar target yang telah ditetapkan dapat tercapai," katanya didampingi Kasubag Tata Usaha, Welmansyah.

Majid menjelaskan, selain masyarakat, potensi penerimaan retribusi IMB di Barito Utara juga sebagian besar berasal dari perusahaan-perusahaan yang beroperasi di wilayah Barito Utara baik sektor pertambangan, perkebunan dan kehutanan.

Retribusi IMB merupakan di Kabupaten Barito Utara merupakan salah satu sumber penerimaan pendapatan asli daerah (PAD) yang potensial, sehingga objek retribusi itu terus dikembangkan disamping retribusi lainnya yang dikelola KPTT yakni izin keramaian, izin trayek dan izin tempat penjualan minuman beralkohol.

Penerimaan retribusi IMB tahun 2013 sebesar Rp568,5 juta atau 113 persen dari target Rp500 juta, izin tempat penjualan minuman beralkohol mencapai Rp184,5 juta lebih atau 123 persen dari sasaran Rp150 juta.

"Untuk retribusi Izin Keramaian (HO) dengan realisasi Rp156,9 juta atau 104 persen dari target Rp150 juta, sedangkan retribusi izin trayek sampai akhir tahun 2013 hanya Rp1,2 juta atau 75 persen dari target Rp2 juta," katanya. (kalimantan-news.com)

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Real DwiNews | Bloggerized by DwiNews - Premium Web News Themes | Best Web News Themes