166 Calon PNS PDAM Tirtauli Dibekali Pendidikan Mental

21/02/2014
SIANTAR-Medan (DwiNews) - Sebanyak 166 pegawai honorer di lingkungan PDAM Tirtauli yang akan diangkat menjadi pegawai negeri sipil diberi pembekalan mental di markas Rindam I/BB Pematangsiantar, di Jalan Sisingamangaraja, Kamis (20/2/2014). Mereka akan tinggal di markas tentara itu selama tiga hari ke depan.
"Ya, nginap di sana mereka. Tiga hari," ujar Humas PDAM Tirtauli Azhar Nasution.
Azhar mengatakan, dari 166 pegawai, terdapat 35 perempuan di antaranya. Rata-rata usia mereka adalah 40 tahun dimana mereka telah bekerja di PDAM dengan status honorer selama 15-18 tahun. "Sebenarnya dari dulu kita mau mengangkat mereka. Cuma keuangan kita yang menentukan," kata Azhar.

Azhar mengatakan, pembekalan mental mereka lakukan di Rindam karena perusahaan-perusahaan besar lainnya juga melakukan hal yang sama untuk pegawainya. "Kayak Bridgestone pun di sana juga mereka membentuk mental karyawannya," katanya.

Kepala Bidang SDM  PDAM Tirtauli Paruhum Siregar mengatakan, pembekalan baru dapat dilakukan saat ini mengingat keuangan perusahaan itu yang baru kali ini mencukupi. Ia mengungkapkan bahwa biaya pembekalan mental per pegawai di Rindam dikenakan Rp 1.500.000. "Itu pun juga karena faktor keuangan kita. Itu di sana kita bayar lho. Satu orang itu Rp 1.500.000. Kalikan saja dengan 166. Itu semua perusahaan yang nanggung," katanya.

Paruhum mengatakan, pembekalan mental di Rindam bertujuan guna membentuk mental jujur dan berintegritas terhadap para calon pegawainya. "Mereka kan nanti sudah PNS statusnya. Jadi kerjanya juga harus dioptimalkan. Jangan suka leha-leha mentang-mentang jadi PNS. Tujuannya juga dalam rangka meningkatkan SDM, etos kerja, dan rasa memiliki yang kuat bagi mereka," katanya.

Adapun selama tiga hari di markas Rindam, selain dilatih kedisiplinan, para pegawai juga akan dibekali latihan fisik agar memiliki kesehatan yang kokoh. "Fisik mereka nanti juga dilatih," kata Paruhum. Oleh :Wartawan Tribun Medan / Abul Muamar-(http://medan.tribunnews.com)

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Real DwiNews | Bloggerized by DwiNews - Premium Web News Themes | Best Web News Themes